My Chemical Romance adalah grup musik asal New Jersey, yang dibentuk pada bulan September tahun 2001 oleh Gerard Way dan Matt Pelissier. Saat ini, band ini diawaki oleh Gerard Way (vokal), Mikey Way (bass), Ray Toro (lead guitar), Frank Iero (gitar), dan Mike Pedicone (drum) meskipun belum diketahui secara pasti bahwa Mike lah yang menggantikan Bob pada maret 2010, karena ada sumber yang mengatakan Ia hanya mengikuti MCR untuk promosi Album baru band tersebut. Nama band ini terinspirasi oleh buku karangan Irvine Welsh yaitu Ecstasy: Three Tales of Chemical Romance.
My Chemical Romance adalah grup band yang menurut media bergenre pop punk, post-hardcore,"punk revival", rock alternatif. Namun grup ini mendeskripsikan musik mereka sebagai musik "rock" atau "pop yang kasar", dan menolak diklasifikasikan sebagai emo. Grup ini telah merilis empat album yaitu I Brought You My Bullets, You Brought Me Your Love pada tahun 2002, Three Cheers For Sweet Revenge pada tahun 2004, The Black Parade pada tahun 2006 dan Danger Days: The True Lives Of The Fabulous Killjoys yang dirilis pada tanggal 22 November 2010 yang singlenya berjudul "Na na na (na na na na na na na na na)".
Jakarta 2008 |
Band ini mendapat inspirasi dari Queen, Black Flag, Iron Maiden, The Misfits, Morissey, At the Gates, Pink Floyd, The Smashing Pumpkins, Descendents, Pantera, The Cure, dan The Smiths. Selain terinspirasi, mereka juga menginspirasi sekelompok anak muda asal Indonesia yang akrab disebut kelompok SGW.
------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------
Gerard Arthur Way (lahir di Newark, New Jersey, 9 April 1977) adalah vokalis dan salah satu pendiri grup musik My Chemical Romance. Ia adalah kakak dari Mikey Way, basis grup musik tersebut.
Gerard lahir di daerah Newark, New Jersey, dimana kehidupan itu sulit untuk keluarganya. Nama orang tua Gerard adalah Donald dan Donna Way. Donald berasal dari Skotlandia dan Donna Lee dari Italia.
Waktu masa kecil, dia dan adiknya, Mikey, selalu dilarang bermain di luar karena daerah tempat tinggalnya sangat berbahaya. Dan di sekolah Gerard juga sering jadi korban lelucon anak-anak lain (dari sinilah Gee mulai menginspirasi Saya).
Jadi, Gerard mulai berkreasi dunia-dunia fantasi dan selanjutnya dia mulai menggambar-gambar karakter komik. Di tahun 1995 dia lulus di Belleville High School, dan selanjutnya dia ke New York City School of Fine Arts, dimana dia lulus di tahun 1999 dan mendapat degree Bachelor of Fine Arts.
Setelah itu, Gerard mencari perkerjaan di perusahaan komik dan akhirnya dia menjadi penggambar. Dia sendiri juga berkreasi komik yang bernama The Breakfast Monkey, tapi tidak diterima karena itu sudah terlalu mirip film kartun dari Cartoon Network.
Waktu tanggal 11 september 2001, Gerard lagi berada dekat di World Trade Center. Karena impact peristiwa itu sangat besar, dia memikir untuk formasi band sendiri. Dengan pertolongan adiknya Mikey, dia berhasil untuk mempunyai band sendiri, ya itulah My Chemical Romance.
Pada tanggal 4 September 2007 akhirnya Gerard mengikat hubungan dengan personil band dari Mindless Self Indulgence,Lyn-Z.Mereka melakukan pernikahan tersebut dalam rangkaian tour Projekt Revolution.Pernikahan dilakukan dengan meminta tolong menjadi saksi dari promotor.Acara itu tanpa pesta yang meriah,hanya ada botol minuman dan makanan kecil namun mereka semua sangat bahagia.
--------------------------------------------------------------------------------------------------------------
Ray Toro atau Raymond Manuel Toro-Ortiz (lahir di Kearny, New Jersey, AS., 15 Juli 1977)adalah lead guitarist dan salah satu dari 2 backing vocal dari My Chemical Romance setelah Frank Iero. Dia bermain gitar menggunakan gitar Gibson Les Paul
--------------------------------------------------------------------------------------------------------------
Frank Anthony Iero Jr. atau Frank Lero (lahir di Belleville, New Jersey, Amerika Serikat, 31 Oktober 1981) adalah pemain gitar dan salah satu dari dua backing vocal My Chemical Romance setelah Ray Toro. Dia lahir di Belleville, New Jersey. Sebelum masuk My Chemical Romance dia adalah anggota grup musik Pencey Prep.
--------------------------------------------------------------------------------------------------------------
Michael James Way atau Mikey Way (lahir di Belleville, New Jersey, Amerika Serikat, 10 September 1980) adalah bassist untuk band My Chemical Romance dan dia adalah adik dari vokalis My Chemical Romance, Gerard Way. Pada tanggal 7 Maret 2007, Mikey menikah dengan tunangannya, yaitu Alicia Simmons, di belakang panggung Orleans Arena (Nekat nih anak... ckckck), Las Vegas sesudah konser band. Dia dinikahkan oleh James Dewees
------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------
# I Brought You My Bullets, You Brought Me Your Love
Merupakan album studio pertama dari MCR, dirilis tahun 2002. Lagu utama dari album pertama ini adalah Honey this mirror isn't big enough for the two of us.
Berikut daftar lagunya :
- Romance
- Honey, This Mirror Isn't Big Enough for the Two of Us
- Vampires Will Never Hurt You
- Drowning Lessons
- Our Lady of Sorrows
- Headfirst for Halos
- Skylines and Turnstiles
- Early Sunsets Over Monroeville
- This Is the Best Day Ever
- Cubicles
- Demolition Lovers
#Three Cheers for Sweet Revenge
Merupakan album kedua dai MCR yang dirilis tanggal 8 Juni tahun 2004, salah satu lagu yang buming di album ini adalah Helena, yang merupakan penghormatan kepada nenek dari Gerard dan Mikey. Album ini mendapatkan penilaian profesional dari Rollingstone, All music guide, Blender, dan IGN.
Berikut daftar lagunya :
1. Helena
2. Give 'Em Hell Kid
3. To the End
4. You Know What They Do to Guys Like Us in Prison
5. I'm Not Okay (I Promise)
6. The Ghost of You
7. The Jetset Life Is Gonna Kill You
8. Interlude
9. Thank You for the Venom
10. Hang 'Em High
11. It's Not a Fashion Statement, It's a Deathwish
12. Cemetery Drive
13. I Never Told You What I Do for a Living
14. Bury Me in Black (track demo)
--------------------------------------------------------------------------------------------------------------
#The Black Parade
adalah album studio ke-3 oleh My Chemical Romance. Album ini dirilis tahun 2006, pertama di Inggris baru setelah itu di Amerika. Singel pertamanya adalah "Welcome to the Black Parade" yang sangat buming dan penuh unsur Emo (ya emang emo sih), disusul oleh "Famous Last Words", "I Don't Love You", "Teenagers" dan singel kelima adalah "Mama".
Di album ketiga inilah saya mulai terjangkiti oleh virus MCR ..hahaha, selain karena ada biang virusnya yaitu temen sebangku saya pas SMP, juga emang lirik, musik, dan penampilannya yang saya suka. Terutama Gerard yang emang lulusan sekolah seni teater yaitu School of Visual Arts in New York City tahun '99 jadi wajar kalo ektingnya jago.. Gerard juga suka membuat desain merchendise buat MCR dan band lain.
Berikut daftar lagunya :
- The End
- Dead!
- This Is How I Disappear
- The Sharpest Lives
- Welcome to the Black Parade
- I Don't Love You
- House of Wolves
- Cancer
- Mama
- Sleep
- Teenagers
- Disenchanted
- Famous Last Words
- Blood (track tersembunyi… ga tau apa maksudnya)
- Heaven Help Us
- My Way Home Is Through You
- Kill All Your Friends
#Danger Days : The True Lives of The Fabulous Killjoys
My Chemical Romance (MCR) membuat perubahan besar dari album populer mereka ‘Black Parade’ pada 2006. Album barunya yang bertajuk ‘Danger Days: The True Lives of the Fabulous Killjoys’ menjadi alterego mereka.
Imej emo melekat pada MCR ketika mereka naik daun lewat album ‘The Black Parade’. Para personel MCR sebenarnya tidak suka dengan cap tersebut. Namun musik mereka boleh dibilang mewakili gaya emo yang tengah nge-hits kala itu.
Tapi mungkin memang MCR berkata benar dan di album keempat ini mereka pun menuangkannya dengan takaran yang tepat. Tidak ada lagi raungan gitar yang menjerit-njerit penuh emosional. Ataupun teriakan kegalauan di tengah lirik-lirik kemarahan mereka.
Jika Anda tidak pernah tahu sebelumnya, mungkin Anda tidak akan percaya kalau lagu ‘Na Na Na (Na Na Na Na Na Na Na Na Na)’ di album ini dinyanyikan MCR. Perubahan besar terjadi lewat kord-kord yang lebih dewasa di lagu ini.
Tapi jangan salah, Anda juga masih bisa dibuat singalong lewat beberapa lagu lainnya. Seperti single ketiga mereka ‘SING’. Single-single catchy lainnya juga sanggup membuai telinga seperti ‘Bulletproof Heart’ dan ‘The Only Hope for Me Is You’.
Masih ada banyak lirik-lirik cinta tanpa basa-basi dalam karya mereka. ‘Summertime’ bisa jadi lagu hangat menemani waktu bersantai Anda.
Maret lalu, Bob Bryar hengkang dari MCR. Meski tanpa drummer mereka tetap jalan terus. Mungkin Anda akan menemukan pukulan yang berbeda-beda aura di album ini. Namun itu membuat keunikan tersendiri.
Secara keseluruhan album ‘Danger Days: The True Lives of the Fabulous Killjoys’ memang terdengar sangat jauh berbeda dari ‘Black Parade’. Namun hal baru yang disuguhkan MCR ternyata menuai banyak tanggapan positif. Media-media musik di penjuru dunia memberikan nilai yang tinggi untuk album ini (Tepuk tangan dong buat MCR) :D.
Berikut daftar lagunya :
1. “Look Alive, Sunshine”
2. “Na Na Na (Na Na Na Na Na Na Na Na Na)”
3. “Bulletproof Heart”
4. “SING”
5. “Planetary (GO!)”
6. “The Only Hope For Me is You”
7. “Jet-Star and the Kobra Kid/Traffic Report”
8. “Party Poison”
9. “Save Yourself, I’ll Hold Them Back”
10. “S/C/A/R/E/C/R/O/W”
11. “Summertime”
12. “DESTROYA”
13. “The Kids From Yesterday”
14. “Goodnite, Dr. Death”
15. “Vampire Money”
16. “We Don’t Need Another Song About California”
17. “Zero Percent”
2. “Na Na Na (Na Na Na Na Na Na Na Na Na)”
3. “Bulletproof Heart”
4. “SING”
5. “Planetary (GO!)”
6. “The Only Hope For Me is You”
7. “Jet-Star and the Kobra Kid/Traffic Report”
8. “Party Poison”
9. “Save Yourself, I’ll Hold Them Back”
10. “S/C/A/R/E/C/R/O/W”
11. “Summertime”
12. “DESTROYA”
13. “The Kids From Yesterday”
14. “Goodnite, Dr. Death”
15. “Vampire Money”
16. “We Don’t Need Another Song About California”
17. “Zero Percent”
Read more.....